LogoDIGINATION LOGO

Sudah Manfaatkan Linkedinmu Dengan Maksimal?

author Oleh Aulia Annaisabiru Ermadi Senin, 6 Agustus 2018 | 08:59 WIB
Share
Kamu tahu Linkedin, kan? Biasanya Kamu membuat akun disana untuk apa? Sudah memanaatkannya secara maksimal? Linkedin bisa, lho, menjadi salah satu jejaring sosial yang dapat Kamu manfaatkan untuk mengembangkan jaringan dan brand secara lebih profesional
Share

Kamu tahu Linkedin, kan? Biasanya Kamu membuat akun disana untuk apa? Sudah memanaatkannya secara maksimal? Linkedin bisa, lho, menjadi salah satu jejaring sosial yang dapat Kamu manfaatkan untuk mengembangkan jaringan dan brand secara lebih profesional. Mengusung konsep unik, dimana sebagian besar pengguna Linkedin adalah profesional yang memiliki latar belakang bisnis. Total pengguna Linkedin sampai dengan 2017 tercatat sudah mencapai lebih dari 500 juta di seluruh dunia. Menarik, bukan? Untuk itu, yuk simak 10 cara memaksimalkan fungsi Linkedin untuk bisnismu:

Rekomendasi online

Ulasan dan rekomendasi merupakan salah satu cara terbaik untuk mendapatkan pelanggan baru karena fitur ini adalah bagian paling banyak dilihat ketika seseorang melihat profil bisnismu. Pastikan bahwa Kamu meminta rekomendasi dari pelanggarn yang puas dengan produkmu. Ingat bahwa pelanggan yang puas akan merekomendasikannya kepada pelanggan baru.

Menjaga interaksi dengan meningkatkan profil Linkedin

Profil merupakan pintu bagi klien, karyawan dan mitra potensial untuk menghubungimu. Semakin lengkap profilmu, semakin mudah pula profil bisnismu ditemukan oleh mesin pencari. Sebaiknya Kamu selalu memposting secara rutin agar bisnismu selalu diingat, dan jangan lupa untuk menghubungkan akunmu dengan jejaring sosial yang lainnya.

Baca Juga:
Pemerintah Singapura Mendorong UKM Mengembangkan Potensi Digital

Menemukan Orang yang dicari

Pernah kesulitan mencari fotografer untuk memfoto produkmu? Linkedin dapat mempermudahmu dalam menemukan dan mencari vendor melalui jaringannya.  Selain itu, Kamu juga dapat memasarkan layanan bisnismu kepada koneksi-koneksi disana.

-

Membangun jaringan bisnis

Di Linkedin terdapat ribuan grup dan jaringan bisnis. Bergabunglah dengan salah satu atau dua grup yang sesuai dengan minat dan industri yang Kamu kembangkan. Hal ini dapat bermanfaat dalam mendapatkan koneksi baru atau bahkan dapat menemukan klien baru.

Mendapatkan jawaban atas masalah bisnis

Dalam menjalankan bisnis pasti banyak hal yang menantang setiap harinya. Belajar melalui grup Linkedin memungkinkan Kamu menemukan jawaban-jawaban atas kesulitan bisnis yang selama ini Kamu alami.

Baca Juga:
Lakukan Strategi Basis Ini untuk Tetap Bertahan dan Berkembang di Lingkup Era Digital

Mendapatkan Inspirasi dari Ahli

Jika Kamu adalah pengusaha yang ingin terus belajar mengembangkan bisnis, Kamu dapat mengikuti ribuan ahli kenamaan yang bergabung di Linkedin seperti Richard Branson, Barack Obama atau Guy Kawasaki yang secara cuma-cuma membagikan pengetahuan dan tips suksesanya.

Mencari mentor dan investor

Kamu dapat memanfaatkan Linkedin untuk mencari mentor atau bahkan calon investor. Lebih dari 3 juta profesional startup dan lebih dari 12 juta pebisnis profesional siap menjadi mentormu. Jangan lupa untuk selalu aktif di grup dan memperbarui status bisnismu yang mungkin menjadi pertimbangan calon investor untuk mau berinvestasi di bisnis kecilmu.

-

Membangun jaringan dengan rekan bisnis

Grup Linkedin adalah media yang kuat untuk menemukan relasi di dunia bisnis, disana Kamu dapat berbagi referensi dan membentuk jaringan bisnis. Lebih dari 2000 grup untuk topik ‘bisnis kecil’, salah satunya pasti relevan denganmu.

Buat halaman bisnis

Deskripsikan bisnismu selengkap mungkin agar tingkat visibilitas bisnismu semakin tinggi. Berikan logo, lokasi, dan tautan Linkedin untuk mempromosikannya.

Selalu dekat dengan teman dan lebih dekat dengan kompetitor

Lebih dari 150.000 perusahaan memiliki halaman perusahaan di Linkedin. Halaman-halaman ini akan menampilkan statistik perusahaan hingga karyawan yang baru direkrut. Dengan berkunjung di halaman kompetitormu, Kamu dapat mempelajari perusahaan mereka atau bahkan mencari karyawan potensial yang mau bermitra denganmu.

Linkedin dapat menjadi media potensial dalam mengembangkan bisnismu lebih luas lagi. Maksimalkan fungsinya dan dapatkan keuntungannya. Kuy!

Baca juga:
3 Strategi Menjadi UKM Mandiri dan Modern

  • Editor: Dikdik Taufik Hidayat
  • Sumber: Linkedin Today
TAGS
LATEST ARTICLE