LogoDIGINATION LOGO

Mobil Pintar Harus Aman

author Oleh Sukindar Selasa, 5 Juni 2018 | 15:59 WIB
Share
Masa depan sistem transportasi cerdas atau Intelligent Transportation Systems (ITS) ditentukan oleh kemampuan komunikasi kendaraan, termasuk salah satunya adalah Vehicle-to-Everything (V2X)
Share

Masa depan sistem transportasi cerdas atau Intelligent Transportation Systems (ITS) ditentukan oleh kemampuan komunikasi kendaraan, termasuk salah satunya adalah Vehicle-to-Everything (V2X).

Komunikasi V2X merupakan inovasi terbaru dalam bidang kendaraan cerdas, yang memungkinkan kendaraan berkomunikasi satu sama lain atau dengan lingkungan sekitar.

Dengan didukung kemampuan komunikasi ini, peluang kecelakaan, kemacetan, dan tingkat emisi kendaraan dapat lebih terminimalisir.

Namun untuk mencapai hal tersebut, tingkat keberhasilan dari kemampuan komunikasi V2X sangat bergantung pada tingkat keamanannya.

Teknologi V2X harus didukung oleh cybersecurity dan verifikasi terpercaya dari setiap pesan atau informasi yang dikirim atau diterima kendaraan.

Melihat peluang ini, BlackBerry Limited membawa sistem manajemen kredensial keamanannya atau Security Credential Management System (SCMS), untuk mengamankan komunikasi tersebut.

Baca Juga:
GNNT, Fintech dan Kota Cerdas

Sebagai bagian perayaan National Autonomous Vehicle Day, perusahaan yang terkenal dengan sistem keamanannya ini ikut bergabung dengan konsortium OmniAir, guna memajukan pengujian, sertifikasi, dan penyebaran teknologi untuk kendaraan terhubung.

Vice president and GM of BlackBerry Certicom Jim Alfred menegaskan, “Masa depan kendaraan terhubung tergantung pada komunikasi yang aman antara kendaraan dan infrastruktur kota, kendaraan lain, serta perangkat pintar."

Untuk memastikan keamanan jalur komunikasi V2X, SCMS akan mengamankan komunikasi antara kendaraan dan dengan peralatan pinggir jalan dengan dua cara.

Pertama, BlackBerry akan menggunakan tanda tangan digital untuk melindungi pesan dari manipulasi. Dan yang kedua, menggunakan sertifikat untuk mengidentifikasi pengirim sebagai seorang yang bisa dipercaya.

Direktur Eksekutif untuk OmniAir Jason Conley sangat mengapresiasi bergabungnya BlackBerry, yang dianggap dapat membantu upaya standardisasi proses sertifikasi perangkat V2X.

Menurut Jason, “Membangun dan mengelola program sertifikasi perangkat V2X sangat penting untuk menciptakan ekosistemV2X yang aman serta dapat dioperasi oleh berbagai pihak. Keahlian BlackBerry dalam mengoperasikan Otoritas Sertifikasi untuk perangkat tepercaya akan memperkuat program interoperabilitas OmniAir V2X.”

  • Editor: Wicak Hidayat
TAGS
LATEST ARTICLE