LogoDIGINATION LOGO

Berikut 7 Fitur Telegram Untuk Menunjang Kebutuhan Belajarmu!

author Oleh Nur Shinta Dewi Selasa, 29 November 2022 | 15:26 WIB
Share
Share

 

Masa SMA dan kuliah seharusnya menjadi saat-saat yang paling berkesan dalam hidup. Namun, menikmati masa-masa ini menjadi sulit ketika kamu harus disibukkan dengan tugas- tugas dan persiapan ujian. 

Untuk mempermudah kamu mengerjakan tugas, fitur-fitur Telegram memungkinkan otomatisasi, manajemen tugas, dan interaksi yang lancar dalam membantu murid dan guru memanfaatkan waktu kamu sebaik mungkin.

Grup Telegram dapat menampung hingga 20.000 anggota dan berguna untuk grup angkatan. Manajemen grup menggunakan polling, mengatur pengingat menjadi lebih gampang dengan bot Telegram. Berikut fitur Telegram yang bisa kamu gunakan: 

 

  • Berbasis Cloud dan Ukuran File yang Besar

 

Guru dan murid dapat mengakses Telegram dari perangkat apa pun dan mengirim file hingga 2 GB. Sementara itu, pengguna Telegram Premium dapat mengirim hingga 4 GB. Sehingga dapat memudahkan kamu dan teman satu kelas mengakses tugas dan pelajaran yang sedang dikerjakan.

Baca juga : Telegram Luncurkan Layanan Premium

 

  • Pengaturan pengingat

 

Telegram memudahkan pengguna mereka untuk melakukan pengingat agar pelajar dan mahasiswa tidak lagi telat mengumpulkan tugas. Pasang dan atur pengingat sesuai dengan tenggat waktu pengumpulan tugas. Caranya, tulis pesan pengingat di saved messages, tekan yang lama pada tombol kirim, dan atur pengingat. Proses ini juga bisa kamu lakukan berulang secara otomatis dengan menggunakan @Skeddybot

 

  • Bot File Converter

 

Untuk melakukan pengiriman file dengan cepat namun kamu butuh mengkonversi file tersebut ke format yang berbeda kamu bisa memanfaatkan bot dari Telegram. Kirim file kamu ke @newfileconverterbot bot tersebut akan mendeteksi jenis file, lalu mengkonversikan file tersebut menjadi berbagai jenis file yang tersedia.

 

  • Transkrip Audio

 

Jika kamu memiliki tugas wawancara dan harus melakukan transkrip kamu tidak perlu lagi mendengarkan dan menulisnya secara manual. Pengguna Telegram Premium dapat langsung mengkonversi pesan audio/video menjadi tulisan melalui voice-to-text Telegram. Murid atau guru juga dapat menggunakan fitur video chat dan menyelenggarakan kuliah virtual yang nantinya dapat direkam dan diunggah.

Baca juga : 4 Cara Mengembangkan Bisnis Online Lewat Fitur Telegram

 

  • @Learn :Belajar Dengan Nyaman 

 

Jika kamu seorang programer dan membutuhkan data @Learn menyediakan kelas ore yang dapat membantu kamu untuk menjadi Data Scientist atau Programmer dengan kursus pengantar Python. Hal ini dapat menambah wawasan kamu dalam mempelajari dunia data science

 

  • Kelompokkan Bahasan Sesuai Topik

 

Guru dan murid yang tergabung dalam grup dengan anggota lebih dari 200 anggota dapat mengelompokkan mata pelajaran atau bahasan dalam chat sesuai topik, sehingga semuanya tertata dan mudah dilacak. Fitur ini juga akan berkembang seiring waktu, dan akan ada beberapa pembaruan untuk grup yang lebih kecil.

  • Editor: Nur Shinta Dewi
TAGS
LATEST ARTICLE

Tips Hemat Naik Pesawat

berikut tips agar bisa lebih hemat naik pesawat domestik di Indonesia!

Selasa, 9 April 2024 | 11:39 WIB