LogoDIGINATION LOGO

Keunggulan Fintech Bagi Penggiat Bisnis Hingga Kegiatan Sosial

author Oleh Ana Fauziyah Senin, 21 Agustus 2017 | 07:01 WIB
Share
Pernah mendengar Fintech? Istilah ini merupakan singkatan dari Financial Technology, sebuah solusi berbasis digital mengenai beragam transaksi keuangan
Share

Pernah mendengar Fintech? Istilah ini merupakan singkatan dari Financial Technology, sebuah solusi berbasis digital mengenai beragam transaksi keuangan.

Di Indonesia sendiri, implementasi Fintech sudah cukup banyak diketahui dan digunakan masyarakat. Penggunaannya yang praktis menjadi faktor utama larisnya peggunaan teknologi ini. Kebutuhan yang diakomodasi pun sangat beragam, mulai dari urusan bisnis hingga sosial.

Untuk lebih lengkapnya, berikut adalah keunggulan Fintech yang membuatnya banyak dilirik.

  1. Pembayaran yang lebih praktis

Selama ini, pembayaran menggunakan kartu dan mesin EDC dirasa menjadi solusi yang aman khususnya dalam jumlah besar. Kini, kehadiran metode pembayaran dengn NFC (Near Filed Communication) dan Pay by QR menjadi alternatif yang lebih praktis dan tidak kalah aman. Kini tanpa mengeluarkan dompet, Anda sudah bisa menyelesaikan berbagai macam pembayaran.

  1. Investasi menjadi lebih mudah

Cakupan Fintech memang luas. Selain memberikan fasilitas transaksi perbankan, teknologi finansial ini juga memudahkan bagi pengguna yang ingin melakukan investasi. Platform ini menghadirkan data pasar yang valid, alat investasi, dan berita serta analisis pengambilan keputusan untuk memutuskan investasi.

  1. Donasi menjadi lebih terbuka

Peluang menggalang dana juga alias crowdfunding menjadi lebih luas terbuka. Siapa pun, kapan pun, dan di mana pun lebih praktis untuk turut melakukan aksi sosial ini. Dana yang dihimpun pun akan digunakan sesuai dengan tujuan yang telah dibuat dan disepakati sejak awal.

  1. Membantu mengelola keuangan

Terutama bagi generasi muda yang masih belum bisa melakukan manajemen keuangan dengan baik bisa memanfaatkan fasilitas Fintech yang ada. Pengelolaan finansial pribadi akan menjadi lebih mudah dan teratur. Dengan demikian, kondisi ‘tanggal tua’ dapat ditekan sebaik mungkin.

Financial technology tidak hanya dilakukan oleh perbankan saja. Realitanya, ada banyak startup yang fokus melakukan pengembangan teknologi ini—termasuk startup lokal. Fokus bidang yang dikerjakan pun beragam, mulai dari khusus untuk investasi, pembayaran, manajemen, dan lain-lain.

Kehadiran Fintech memberikan keleluasan akses bagi seluruh lapisan masyarakat dan golongan, mulai individu, perusahaan, hingga investor. Dengan dukungan dari pemerintah pun, kekhawatiran terhadap berbagai risiko juga bisa diminimalisasi. Tertarik mencoba?

  • Editor: Wicak Hidayat
TAGS
LATEST ARTICLE