LogoDIGINATION LOGO

Peran Data Scientist dalam Dunia Bisnis 2021

author Oleh DQLab Selasa, 2 Februari 2021 | 13:35 WIB
Share
Share

 

Layaknya roda kehidupan, dalam suatu bisnis perusahaan pun tak jarang masalah datang silih berganti, mulai dari yang kecil hingga yang lebih kompleks. Untuk menemukan solusi yang tepat diperlukan perhitungan yang matang.

Di sinilah peran Data Scientist sangat dibutuhkan untuk membuat keputusan berdasarkan data dan informasi yang dimiliki perusahaan.

Pengolahan data dilakukan diantaranya bertujuan untuk menghasilkan informasi penting yang akan digunakan perusahaan guna mengembangkan suatu produk, membuat keputusan bisnis, menentukan segmentasi pasar, pengelompokan konsumen, dan lain sebagainya. Oleh sebab itu, Data Scientist perlu memiliki kemampuan dan keterampilan mengolah data.

Di era digital yang serba membutuhkan data, pada akhirnya membuat kebutuhan akan tenaga kerja Data Scientist semakin banyak. Sayangnya hal ini belum diimbangi dengan sumber daya manusia yang tersedia.

Artinya ini adalah kesempatan bagus untuk kamu yang bercita-cita untuk bisa berkarir sebagai sebagai Data Scientist. Tapi, sebelum membahas lebih lanjut, yuk kita simak, apa saja sih peran Data Scientist di dalam dunia bisnis 2021? Berikut informasinya!

5 Keterampilan yang Harus dimiliki Data Scientist

 

Untuk bisa menjadi seorang Data Scientist yang berkompeten tentu ada beberapa keterampilan yang perlu dimiliki. Yang pertama adalah kemampuan dalam merumuskan dan menyusun suatu permasalahan. Kemampuan ini digunakan untuk memecahkan masalah bisnis yang kompleks menjadi bagian-bagian penyusunnya dengan mengajukan pertanyaan bisnis yang tepat.

Selanjutnya adalah kemampuan teknis yang meliputi coding, statistik, dan kemampuan kuantitatif untuk mengekstrak data. 

Selain itu, Data Scientist juga perlu memiliki kemampuan analitis untuk mengekstrak dan memanipulasi kumpulan data dan mengekstrak nilai dari data dalam bentuk tabel, bagan, dan lain sebagainya.

Kemampuan yang keempat adalah kemampuan dalam menghubungkan hasil analisis dengan rumusan masalah yang terbentuk. Seorang data scientist harus menafsirkan hasil, menyederhanakan dan merangkum hasil analisisnya sehingga menghasilkan gambar, tabel, dan nilai inti dari hasil analisis.

Terakhir, Data Scientist perlu memiliki skill dalam mengkomunikasikan hasil analisisnya. Dalam mengkomunikasikan hasil analisis, seorang data scientist memerlukan bahasa yang persuasif dan meyakinkan agar pengelola perusahaan yakin jika saran yang diberikan oleh data scientist adalah saran yang tepat untuk pengambilan keputusan bisnis. 

Baca juga : Mengenal Excel : Modal Dasar Seorang Data Scientist, Profesi Populer Masa Kini

 

Peran Data Scientist untuk Data dan Teknologi

 

Di era digital seperti saat ini sangat memungkinkan bagi kita untuk memperolah sejumlah data yang tersedia di dunia maya, bahkan dalam jumlah besar (big data). Big data dipercaya dapat digunakan sebagai sumber gagasan dan bisa memprediksikan penyebab serta solusi suatu masalah. Namun, jika data-data tersebut ditelan secara mentah begitu saja, kita bisa saja salah dalam membaca data yang pada akhirnya justru menjadi penghalang untuk mendapatkan informasi penting.

Dengan adanya data ini, perusahaan dapat di menerapkan solusi teknologi inovatif. Misalnya dapat mengetahui produk apa saja yang disukai konsumen, kapan konsumen membeli produk, dan lain sebagainya. Data dan teknologi ini dapat membantu perusahaan mengoptimalkan laju bisnis mereka.

 

Peran Data Scientist untuk Creative, Branding, dan Operational Insight

 

Selain berperan dalam dunia data dan teknologi, nyatanya Data Scientist juga memiliki peran dalam ketiga hal ini. Peran yang pertama adalah menghasilkan informasi dalam bidang kreatif.

Biasanya tim kreatif khususnya dalam periklanan, dapat menghabiskan waktu yang cukup lama untuk bisa memahami perilaku atau pesan yang diinginkan konsumen dan apa yang dipikirkan oleh konsumen mengenai suatu produk. Di sinilah peran Data Scientist dibutuhkan yakni untuk menganalisis apa yang diinginkan konsumen dan memahami apa yang benar-benar mereka butuhkan dengan menggunakan sebuah platform. Platform ini dapat digunakan oleh konsumen untuk menuliskan masalah mereka.

Peran selanjutnya adalah menemukan informasi yang berkaitan dengan proses operasional suatu perusahaan. Informasi operasional merupakan komponen keputusan bisnis yang paling strategis.

Informasi ini berorientasi pada inovasi operasional dan berguna untuk membangun keunggulan kompetitif, meningkatkan prosedur internal, meningkatkan efisiensi produksi dan kualitas layanan, sekaligus menambah proposisi nilai bagi konsumen.

Yang terakhir adalah peran Data Scientist dapat membantu menemukan informasi mengenai branding. Peran Data Scientist di bidang ini Ini berhubungan dengan strategi komunikasi brand.

Contoh peran Data Scientist di bidang branding adalah membantu mengkontekstualisasikan pencitraan branding. Data Scientist membantu mencari cara untuk mendengarkan konsumen dengan cara menggali informasi mengenai hal yang benar-benar diperlukan oleh konsumen. 

Baca juga : Belajar Data Science Otodidak? Siapa Takut! Ridho Buktikan Berhasil dapatkan Beasiswa DQLab Pandora Box

 

Tahun 2021 Telah Dimulai, Saatnya Pelajari Data Science

 

Setelah mengetahui peran-peran Data Scientist, apa kamu juga tertarik untuk bisa berprofesi sebagai Data Scientist? Yuk, mulai belajar Data Science sekarang juga! Dengan belajar bersama DQLab, kamu bisa mulai kuasai Ilmu Data Science untuk siap berkarir di revolusi industri 4.0. Bangun proyek dan portofolio datamu bersama DQLab untuk mulai berkarir di industri data yang sebenarnya! Sign up sekarang untuk #MulaiBelajarData di DQLab!

Simak informasi di bawah ini untuk mengakses gratis module ‘Introduction to Data Science’:

  1. Buat Akun Gratis dengan Signup di DQLab.id/signup
  2. Akses module Introduction to Data Science
  3. Selesaikan modulenya, dapatkan sertifikat & reward menarik dari DQLab
  4. Subscribe DQLab.id untuk Akses Semua Module Premium!
  • Editor: Deriz Syarief
TAGS
RECOMMENDATION
LATEST ARTICLE

Tips Hemat Naik Pesawat

berikut tips agar bisa lebih hemat naik pesawat domestik di Indonesia!

Selasa, 9 April 2024 | 11:39 WIB