LogoDIGINATION LOGO

4 Tips Agar Tidak Bingung Setelah Lulus Kuliah

author Oleh Alfhatin Pratama Senin, 11 Februari 2019 | 08:30 WIB
Share
Ilustrasi mahasiswa merayakan kelulusan (shutterstock)
Share

Transisi dari masa kuliah ke dunia kerja adalah hal yang sulit tapi harus dilalui. Terkadang, tidak sedikit orang yang khawatir karena belum memiliki pengalaman untuk bekerja. Tidak perlu khawatir dan beranikan diri. Karena seorang tidak bisa mendapatkan pengalaman tanpa memiliki pengalaman.

Berikut ini adalah tips yang telah dirangkum oleh Digination.id buat para Fresh Graduate supaya tidak bingung dalam melangkahkan kaki di dunia pekerjaan.

Bersikaplah strategis tentang pekerjaan pertama yang dipilih

Lihat pekerjaan pertama sebagai sarana untuk mencapai tujuan tertentu di masa depan. Jika merasa jurusan di perkuliahan nggak nyambung dengan pekerjaan yang akan dipilih, jangan khawatir. Jadikanlah pekerjaan pertama sebagai sarana penjelajahan diri untuk membantu memahami minat dan bakat yang dimiliki. 

Teruslah berpikir rasional, jangan mengada-ngada. Selain itu, karena pekerjaan pertama menjadi wadah pembelajaran, jangan terlalu money-oriented lah.

Baca juga: Ini 5 Pekerjaan Ideal Buat Kamu yang Introvert

Ilustrasi fresh graduate pencari kerja (shutterstock)

Jangan lanjutkan pendidikan tanpa pemetaan karier yang terencana dengan baik

Tunda lanjutkan pendidikan yang lebih tinggi sampai selesai merencanakan karier dengan baik. Percaya atau tidak, jurusan pada perkuliahan tidak selalu diterapkan ke dalam pekerjaan impian yang diimpikan ketika masih duduk di bangku kuliah. Jadi, karena pendidikan memakan waktu yang cukup lama, sebaiknya mengavalusi perkuliahan yang telah selesai dan merencanakan karier ke depan sebelum melanjutkan ke pendidikan yang lebih tinggi.

Setelah selesai menentukan tujuan karier, tanyakan pada diri sendiri, apakah jalan karier yang akan ditempuh memerlukan gelar yang lebih tinggi dengan berkuliah lagi, atau justru perlu mengambil sertifikasi khusus, kuliah kelas karyawan, atau sekadar kursus online

Baca juga: 5 Channel Youtube Ini, Kamu Harus Subscribe!

Cari ahli yang dapat memandu perjalanan karier

Carilah ahli yang dapat memandu perjalanan karier dengan pandangan yang terbuka, bukan yang emosional menuntut kesuksesan menurut dirinya sendiri. Lakukan riset, hubungi ahli yang dikenal seperti dosen atau gunakan media sosial untuk mulai berjejaring. Temukan ahli pada bidang karier yang diinginkan, konsultasikan bagaimana mereka mencapai kesuksesannya. Bisa juga berkonsultasi dengan mengikuti seminar pelatihan kerja atau seminar-seminar yang dikhususkan bagi fresh graduate.

Perbanyak keterampilan

Semakin banyak keterampilan yang dimiliki oleh seseorang, semakin besar kemungkinan orang itu dapat bersaing di pasar dunia kerja. Bersikap terbuka terhadap peluang baru. Berpikirlah terbuka terhadap semua pekerjaan baru dan yang lebih menarik di luar sana. Percayalah, di era digital, latar belakang pendidikan terkadang tidak menentukan karier seorang di masa depan.

Baca juga: Tingkatkan Soft Skill? Coba Cara Ini

 

  • Editor: Wicak Hidayat
  • Sumber: Lifehack
TAGS
RECOMMENDATION

4 Tips Cari Kerja ala Marie Kondo

Metode Konmari ternyata tidak hanya bisa diterapkan untuk membereskan rumah, tapi juga dalam mengatur cari kerja. Bagaimana caranya?

Kamis, 7 Februari 2019 | 17:38 WIB
LATEST ARTICLE