Siap Hadapi Tantangan Ekonomi 2023, Sirclo Paparkan 4 Jurus Jitu Perkuat Strategi Bisnis

Oleh: Nur Shinta Dewi
Kamis, 5 Januari 2023 | 16:43 WIB

Mengawali tahun baru 2023, pelaku bisnis menyambut era pasca-pandemi yang ditandai dengan pencabutan kebijakan PPKM baru-baru ini. Meski dihadapkan oleh ancaman resesi global, tren pemulihan ekonomi di Indonesia diprediksikan cenderung stabil.

Bank Indonesia memperkirakan pertumbuhan ekonomi nasional Indonesia menguat di tahun 2023 pada kisaran 4,5-5,3% sebelum meningkat menjadi 4,7-5,5% di tahun 2024 karena peningkatan konsumsi swasta, investasi, dan kinerja ekspor yang baik. 

Meski prospek perekonomian Indonesia pada tahun 2023 cukup menjanjikan, pelaku bisnis tetap perlu waspada. Brian Marshal, CEO SIRCLO Group memaparkan, lanskap bisnis Indonesia harus mengantisipasi beberapa tantangan di tahun 2023 karena faktor-faktor seperti inflasi, suku bunga yang lebih tinggi dan rantai pasokan global yang terganggu.

Di bawah iklim ekonomi yang tidak menentu ini, SIRCLO memaparkan beberapa praktik bisnis terbaik untuk pertumbuhan jangka panjang agar pemilik usaha di Indonesia dapat mempersiapkan diri dengan tangguh. Berikut di antaranya:

Baca juga : 9 Tren Teknologi Pemasaran Tahun 2023

Baca juga : 8 Tren dan Rekomendasi Marketing Channel 2023

Pemahaman atas keadaan tersebut perlu dimiliki oleh setiap pelaku usaha dalam mempersiapkan bisnisnya di tahun yang baru ini.