LogoDIGINATION LOGO

Belajar Harus di Kelas? Ah Jadul Itu!

author Oleh Alfhatin Pratama Senin, 3 Desember 2018 | 08:30 WIB
Share
Ilustrasi belajar online bersama (shutterstock)
Share

Memang kamu pikir satu-satunya cara untuk belajar itu adalah dengan masuk kelas? Coba pikirkan lagi deh.

Biaya pendidikan yang makin tinggi melahirkan banyak inovasi supaya setiap orang dapat mengeyam pendidikan yang sama. Mulai dari pembelajaran bahasa, bahkan hingga belajar cryptocurrency bisa diakses secara online. Bahkan tidak jarang yang gratis.

Hal ini telah menciptakan peluang yang belum pernah ada sebelumnya, bukan hanya bagi para pembuat platform, tapi juga bagi para akademisi dan pengusaha yang belajar secara otodidak. 

Di era digital seperti sekarang, mempelajari keterampilan baru dan beradaptasi dengan teknologi yang terus berkembang sangat penting. Tujuannya adalah untuk berkompetisi dan mempertahankan karir atau bisnis yang dimiliki.

Contohnya, banyak lulusan perguruan tinggi yang bekerja tidak sesuai dengan jurusannya dulu atau malah merintis startup yang tidak ada hubungannya dengan apa yang dipelajari ketika di bangku perkuliahan. Suka atau tidak suka, mereka harus belajar keterampilan baru untuk tetap bisa berkompetisi dan bertahan.

Untuk menyediakan informasi bagi para pembelajar mandiri, Digination.id telah merangkum beberapa subjek pelajaran yang dapat diakses secara online. 

Baca juga: Kolaborasi Dunia Pendidikan-Usaha Lahirkan Ahli Analis Data

Kapan pun dan di mana pun, belajar menjadi lebih mudah (shutterstock)

Coding dan pengembangan perangkat lunak

Keterampilan menguasai perangkat lunak di era digital sangat diperlukan. Di Indonesia, Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemkominfo) mengadakan Digital Talent Scholarship tahun 2018 untuk mempersiapkan generasi Indonesia yang "melek" digital. Pembelajaran seputar coding, cloud, dan lainnya tentang perangkat lunak dan teknologi diselenggarakan dengan beberapa pertemuan tatap muka dan gratis. Tetapi, masih terbatas pesertanya.

Tidak perlu khawatir, pembelajaran semacam itu sudah hadir secara online di beberapa platform luar negeri seperti, Khan Academy, Coursera, dan Udemy. Bahkan platform MIT Open Course Ware menyediakan layanan pembelajaran online dan gratis. Semua pelajaran tentang coding, pengembangan perangkat lunak, dan topik terkait lainnya yang tersedia di platform tersebut, biasanya disampaikan melalui video tutorial dan koneksi langsung dengan para ahli. 

Bahasa

"The limits of my language mean the limits of my world", pernyataan dari seorang filsuf asal Austria bernama Ludwig Wittgenstein sudah sering dijadikan motivasi dasar oleh banyak orang untuk mempelajari bahasa. Apalagi sekarang adalah era digital, di mana batas-batas antarnegara menjadi lebih sulit ditentukan. 

Sebelum telat waktunya, pelajarilah bahasa sebanyak-banyaknya. Apalagi jika bahasa tersebut menunjang karir dan bisnismu. Saat ini banyak konten dan materi yang tersedia untuk mempelajari bahasa dengan cara yang baru.

Beberapa platform pembelajaran bahasa secara online biasanya dapat diakses secara gratis atau kalau pun berbayar, harganya sangat terjangkau. Antara lain Rosetta Stone, Internet Polyglot, Live Lingua, dan ada juga platform asli Indonesia bernama Bahaso

Baca juga: Yuk, Belajar Lewat 10 Startup Pendidikan Asli Indonesia Ini

Ilustrasi belajar online dengan ahli (shutterstock)

Kesehatan

Dahulu, bidang ilmu kesehatan hanya akan dikuasai oleh orang-orang yang memang mengenyam pendidikan kesehatan atau kedokteran secara formal. Tapi, hal ini berbeda dengan sekarang. Walaupun tidak sama dengan ilmu yang dimiliki oleh perawat, dokter, atau tenaga medis lainnya, dengan kemudahan di era digital, masyarakat dapat terliterasi tentang dunia kesehatan.

Platform Khan Academy dan Coursera juga menawarkan beberapa materi tentang ilmu kesehatan, kebugaran, bahkan anatomi. Selain itu, platform Class Center juga bekerjasama dengan beberapa perguruan tinggi ternama di dunia untuk menyediakan kurses seputar dunia kesehatan. 

Cryptocurrency

Demam teknologi blockchain dan mata uang digital cryptocurrency menjadi perbincangan utama ekonomi digital pada akhir tahun tahun 2017. Meskipun penurunan nilai tukar cryptocurrency terhadap mata uang negara-negara di dunia sering terjadi dari tahun ke tahun, minat masyarakat untuk mempelajarinya dan terus berinventasi dalam cryptocurrency belum berkurang secara signifikan.

Beberapa platform yang menawarkan kursus online untuk meningkatkan keterampilan seorang tentang teknologi blockchain dan cryptocurrency antara lain Kingsland University - School of Blockchain, yang memiliki kurikulum paling intensif tentang itu di dunia. Selain itu, terdapat juga platform seperti Blockchain at Berkeley dan Udacity's Nano Degree. Sayangnya, Indonesia belum memiliki platform asli buatan sendiri. 

Nah, kamu masih mau terpenjara dalam ruangan kelas? Yuk, belajar! 

Baca juga: Cryptocurrency Untuk Bayar Pajak, Emang Bisa?

  • Editor: Wicak Hidayat
  • Sumber: Entrepreneur
TAGS
RECOMMENDATION

5 Kebijakan Pendidikan Tinggi untuk Hadapi Era Digital

Perkembangan teknologi digital telah mendisrupsi berbagai aktivitas manusia, tidak hanya sebagai mesin penggerak ekonomi namun juga termasuk bidang ilmu pengetahuan dan teknologi (iptek) serta pendidikan tinggi

Selasa, 23 Januari 2018 | 04:32 WIB
LATEST ARTICLE